Featured Post

Belajarlah Dari Mereka

بِسْــــــمِ اللهِ الرَّحْمَانِ الرَّحِيْم Berusahalah belajar dari mereka yang menempatkan keimanan dan keyakinan besar atas pertolongan Allah pada awal kerja - kerja mereka. Inilah perbedaan orang - orang 'besar' dengan orang - orang biasa. Besar, karena keyakinan kpada Allah Yang Maha Memampukan dan Memberikan Kemenangan atas siapa saja yang dikehendaki-Nya.

Mengatur Pola Makan Di Musim Panas

بِسْــــــمِ اللهِ الرَّحْمَانِ الرَّحِيْم

Musim panas atau musim kemarau sudah melanda sebagian wilayah Indonesia, akhir-akhir ini bukan hanya menjadi ancaman bagi kekeringan lahan di beberapa daerah. Namun juga bagi pengaruhnya terhadap kesehatan. Mulai dari kulit kering, gejala panas dalam, atau bahkan serangan penyakit lainnya. Berikut ini beberapa yang perlu diketahui bagaimana cara mengatur pola makan di musim panas : 
pantai yang panas
  1. Dapat dibayangkan saat matahari tengah terik, pasti keringat akan mengucur deras. Jika Anda tidak mengonsumsi cukup air, tubuh akan mengalami dehidrasi. Ya, pastikan untuk mencukupi asupannya, bahkan ketika Anda belum merasakan haus sekalipun. Karena diketahui, saat Anda merasa haus, sebenarnya Anda sudah mengalami dehidrasi ringan. 
  2. Hindari minuman berkafein atau berkarbonasi. Minuman bersoda sangat tinggi akan gula, pengawet, bahkan hingga pewarna. Minuman tersebut bersifat diuretik yang menyebabkan hilangnya cairan melalui urine lebih cepat, sehingga tubuh akan lebih cepat dehidrasi. 
  3. Saat cuaca panas, menikmati segelas air dingin memang bisa membantu. Namun jangan salah, mengonsumsi minuman yang terlalu dingin nyatanya akan menyebabkan penyempitan sedikit pembuluh darah di kulit. Jadi, lebih baiknya Anda mengonsumsi air putih dengan suhu ruangan. 
  4. Hindari makanan manis, terutama madu dan sirup, dan tetap berpegang pada gula alami yang tersedia dari buah-buahan dan sayuran. Makanan dengan rasa terlampau manis akan membuat organ pencernaan bekerja lebih keras, terlebih saat Anda kurang asupan air. 
sumber : mediaindonesia.com

سُبْحَانَكَ اللّهُمَّ وَ بِحَمْدِكَ اَشْهَدُ اَنْ لاَ اِلهَ اِلاَّ اَنْتَ اَسْتَغْفِرُكَ وَ اَتُوْبُ اِلَيْكَ

Tren Blog

Hadits Tentang Khitan

Hadits Tentang Shalat Idul Fithri Dan Idul Adlha

Hadits Tentang Li’an

Ayat - Ayat Al Quran Tentang Alam Barzah Atau Kubur

Hadits Tentang Rujuk

Blog Populer

Hadits Tentang Larangan Berbuat Zina

Hadits Tentang Shalat (Kewajiban Shalat)

Hadits Tentang Khitan